Terkadang hubungan percintaan tidak berjalan seperti yang di bayangkan,
dan memutuskan hubungan adalah cara yang terbaik bagi Anda dan pasangan.
Jika putus sudah menjadi keputusan Anda, sebaiknya jangan buat keadaan
lebih buruk dengan melakukan cara putus tidak menyenangkan, yang dikutip
dari All Women Stalk berikut:
1. Mengubah Status di Sosial Media
Sosial media seperti Facebook atau Twitter kerap dijadikan sarana untuk memberitahu orang-orang bahwa Anda memiliki pasangan. Begitu juga ketika putus, banyak wanita yang langsung merubah statusnya menjadi 'single' tanpa konfirmasi dengan pasangan terlebih dulu. Diputuskan lewat sosial media secara sepihak seperti ini adalah salah satu cara terburuk untuk memutuskan hubungan. Ditambah lagi, Anda akan membuat pasangan sangat kecewa dengan cara ini.
2. Melalui Pesan Singkat atau BBM
Memutuskan lewat media telepon mungkin lebih mudah dilakukan karena Anda tak perlu melihat wajahnya. Namun memutuskan hubungan dengan cara ini, menunjukan bahwa Anda tidak menganggapnya penting sampai tak mau lagi bertemu dengannya. Memutuskan secara langsung lebih baik dilakukan karena Anda bisa melihat langsung emosi pasangan dan tidak ada salah komunikasi karena nada bicara.
3. Menghindarinya
Tak jarang wanita akan menghindari pasangan untuk menandakan ia ingin putus. Misalnya saja tidak membalas pesan atau teleponnya, bahkan menolak bertemu. Ini akan membuat pasangan kebingungan dan cara yang buruk mengekspresikan emosi Anda. Bicara langsung dan biarkan ia tahu tentang segala hal yang tidak Anda suka, lebih baik daripada hanya diam.
4. Memutuskan di Tempat Umum
Putus hubungan adalah saat penting bagi Anda dan pasangan untuk dapat mencurahkan perasaan masing-masing. Jika Anda ingin hubungan berakhir baik dan jelas, sebaiknya pilih tempat yang lebih pribadi dibanding tempat publik yang bisa mempermalukannya di depan umum.
5. Membuat Masalah
Banyak wanita yang justru membuat masalah agar diputuskan oleh pasangannya. Karena akan lebih mudah dan tidak membuat Anda merasa bersalah jika ia yang menyudahinya. Membuat pasangan tidak tahan dengan kelakuan Anda, justru akan membuat pandangannya terhadap Anda menjadi buruk, dan salah satu cara yang buruk untuk memutuskan hubungan.
6. Selingkuh
Sejauh ini, cara terburuk untuk memutuskan hubungan adalah berselingkuh. Walau Anda bertemu dengan pria baru yang menurut Anda lebih baik, namun bukan berarti Anda boleh menduakan pasangan. Hal ini akan membuat imej Anda buruk dimatanya dan juga teman-temannya. Lebih baik putuskan hubungan sebelum Anda memulai cinta yang baru.
sumber: http://jangdith.blogspot.com
0 komentar:
Post a Comment